Pada tanggal 18 Maret 2008 izin terbang atau Operation Specification Adam Air dicabut Departemen Perhubungan melalui surat bernomor AU/1724/DSKU/0862/2008. Isinya menyatakan bahwa Adam Air tidak diizinkan lagi menerbangkan pesawatnya dan berlaku efektif mulai pukul 00.00 WIB tanggal 19 Maret 2008.
Ada beberapa alasan mengapa Adam Air Rontok?
1. Gaya manajemen tidak profesional.
2. Intervensi pemilik terlalu dominan.
3. Tidak transparan dalam pengelolaan keuangan.
4. Dikelola laiknya mengurus toko kelontong, sehingga masalah remeh-temeh pun diurusi pemilik.
5. Tiadanya goodwill pemilik.
6. Manajemen lebih percaya pada anggota keluarga ketimbang profesional/karyawan.
7. Pesawat sering menggunakan suku cadang yang tidak bersertifikat.
8. Komitmen manajemen untuk keamanan pesawat sangat diragukan.
9. Tidak mengindahkan regulasi pemerintah, keselamatan dan kenyamanan penumpang.
10. Pengadaan barang tidak dilakukan dengan tender terbuka, tapi dengan penunjukan oleh pemilik.